Minggu, 24 Januari 2016

062




(Kisah Yang Ariya You Tuo-yi tercantum pada “Mulasarvastivada-vinaya” bagian 43)
   
Dari masa kehidupan lampau dan masa kehidupan sekarang You Tuo-yi, kita dapat mengetahui bahwa buah akibat karma baik dan karma buruk adalah bagaikan bayangan yang mengikuti diri. Melakukan perbuatan baik akan memperoleh pahala, melakukan karma buruk akan menjalani penderitaan, baik buah akibat karma baik maupun buruk, sedikitpun takkan pernah meleset.

Seorang praktisi yang melatih di jalan yang benar, ketika mencapai jhana keempat, dengan sendirinya akan memperoleh kemampuan gaib. Tetapi kemampuan gaib ini tidaklah serupa dengan ilmu sulap maupun ilmu gaib yang sesat. Kemampuan gaib yang benar adalah digunakan untuk menyelamatkan para makhluk dari lautan penderitaan, sedangkan ilmu gaib aliran sesat digunakan untuk mencelakai para makhluk.