Minggu, 07 Februari 2016

191



Raja Fan Shou setelah mendengar pembabaran dari Buddha Sakyamuni tentang sebab akibat, segera berkata : “Benar seperti apa yang dikatakan oleh Bhagava!”

Bodhisattva Da Yi mempergunakan kesempatan tersebut untuk bertanya pada Buddha Sakyamuni : “Bhagava! Jika ada makhluk yang menggunakan uang vihara untuk kepentingan pribadi, apa buah akibat yang akan diterimanya?”

Buddha Sakyamuni menjawab pertanyaan Bodhisattva Da Yi : “Andaikata ada orang yang menggunakan uang vihara atau harta benda milik Sangha, maka orang ini telah melakukan dosa sepuluh penjuru, saat menjelang ajal pasti jatuh ke Neraka Avici, menjalani siksaan besar”.   

(以上事見《廣大蓮華莊嚴曼拏羅滅一切罪陀羅尼經》、《寶梁經》、
《大方等大集經》卷四十四、《大乘大集地藏十輪經》卷三)